Sunday 9 December 2012

The Legend Of The Loch Ness Monster

Dalam dunia kriptozologi, monster dari Lochness menduduki tempat teratas disamping Bigfoot. Legenda Nessie, biasa ia dipanggil, dapat dilacak hingga 1.500 tahun yang lalu. Beberapa orang yang mengaku melihat makhluk misterius ini mendeskripsikan Nessie sebagai makhluk yang berleher panjang dengan punuk di punggungnya seperti dinosaurus. Diperkirakan panjangnya sekitar 15 hingga 40 kaki dengan berat sekitar 2.500 pon. Hingga kini, setelah 1.500 tahun, penampakan makhluk misterius ini masih terus terjadi. Inilah kisah Nessie dari masa ke masa(sumber:xfile-enigma.blogspot.com).Bagaimana Ya Sejarah Nessie,Penampakan2 Nessie,Serta Apa Sebenarnya ''Nessie The Loch Ness Monster'' Itu?
A.Danau Loch Ness

Orang sering menyebut danau Lochness, namun sebutan tersebut tidak tepat. "Loch" sendiri berarti danau, jadi Lochness berarti danau Ness. Lochness terletak di Skotlandia bagian utara. Danau ini termasuk salah satu danau terbesar di Skotlandia, hanya kalah besar dibanding Loch Lomond. Panjangnya 24 mil dan lebarnya 1 mil dengan kedalaman hingga 1.000 kaki.Danau Ness jika diukur dari luas permukaan merupakan danau terbesar kedua di Skotlandia setelah Danau Lomond.Sebenarnya Danau Loch ness Itu Indah,Air Nya Jernih,Pemandangan Yg Indah....

B.Sejarah Nya "Nessie"

Monster Loch Ness atau yang biasa disebut sebagai Nessie adalah hewan misterius dan belum teridentifikasi, yang dianggap hidup di dasar Danau Ness. Bersama dengan Bigfoot dan Yeti, Nessie adalah salah satu misteri yang sangat terkenal dari ilmu kriptozoologi. Sejumlah ilmuwan selama puluhan tahun terakhir berupaya keras melakukan serangkaian penelitian terhadapnya, namun hingga kini belum mendapat hasil yang memuaskan. Begitu pula sejumlah laporan penampakan makhluk misterius ini sering dianggap hoax atau salah identifikasi.Akan tetapi, masih banyak orang yang menganggap hewan ini benar-benar ada, dengan teori yang paling populer menganggapnya sebagai seekor plesiosaurus. Plesiosaurus adalah jenis dinosaurus berleher panjang yang hidup di air. Plesiosaurus termasuk jenis karnivora, karena hidup di air membuatnya harus memakan ikan.Ya Memang Rupa Nessie Yang Digambarkan Orang2 Seperti Gambar Di Atas,Yang merupakan wujud Nessie Yang Mirip Seperti Plesiosaurus.
C.Penampakan Nyata / Hoax ?
istilah Nessie pertama kali diciptakan oleh seorang jurnalis surat kabar pada tahun 1933, dan sejak saat itu Nessie mendunia. Namun sejarah Nessie, jauh lebih tua dari itu.Bermula pada tahun 565 Masehi, Seorang misionaris kristen bernama St. Columba bertemu dengan sekelompok orang yang sedang menguburkan satu jenazah yang dikatakan telah diserang oleh monster danau. Ia lalu mengutus seseorang untuk menyelidikinya. Ketika perahu utusan St. Columba berada di danau, Monster itu muncul dan bersiap untuk menyerang. Utusan St. Columba sangat ketakutan hingga tidak bisa bergerak. St Columba yang menyaksikan kejadian itu dari tepi danau segera membuat tanda salib dan berteriak : "Engkau tidak boleh maju lagi - pergilah". Monster itu segera pergi.Ada banyak penampakan monster ini yang dilaporkan dalam kurun waktu ratusan tahun, inilah beberapa laporan yang paling banyak disinggung dan diceritakan :

Pada tahun 1725, sekelompok tentara Inggris tiba di Skotlandia untuk membangun jalan menuju bagian selatan danau dan secara tiba-tiba mereka mendengar suara-suara aneh di dalam air. Lalu mereka melihat dua monster sebesar ikan paus berenang menyeberangi danau.
Tahun 1919, Margaret Cameron dan tiga sudaranya berjumpa dengan seekor monster yang sedang bergerak diantara pepohonan menuju ke danau di teluk Inchnacardoch. Menurut mereka monster itu memiliki dua kaki kecil yang bulat dan bergerak seperti ulat.
D.Foto Nessie Yang Terkenal
1.Foto "Palsu" Robert Kenneth Wilson

Foto ini menampakkan sosok nessie secara jelas. Di situ nessie terlihat sedang menyembul dari permukaan air dengan menampakkan kepala dan lehernya yang panjang. Dari foto itu, berkembanglah berbagai dugaan tentang apa sebenarnya Nessie ini. Namun, ada juga yang meragukan apakah Nessie benar-benar ada.
Orang-orang yang meragukan adanya nessie, antara lain, Alastair Boyd dan temannya David Martin. Mereka berdua menganggap foto Wilson palsu. Martin berhasil menemukan bukti bahwa foto Wilson sesungguhnya hanya lelucon saja.
Setelah diselidiki, foto itu ternyata dibuat oleh Duke Wetherell dan putranya Ian. Nessie yang mereka foto pun palsu. Monster itu dibuat oleh putra tiri Duke yang bernama Spurling.Foto nessie palsu itu diserahkan Duke pada temannya, Chambers. Duke meminta Chambers membujuk Dr. Wilson agar menjualnya ke koran Daily Mail atas nama Dr. Wilson. Duke Wetherell sengaja memasukkan foto nessie itu untuk membalas dendam pada perusahaan koran Daily Mail. Koran Daily Mail telah menulis berita yang membuat Duke Wetherell malu.Pada tahun 1994, Martin berhasil menemui Spurling. Martin mengorek keterangan dan mendengar pengakuan Spurling tentang foto itu. Saat ditemui Martin, Spurling sudah berumur 93 tahun dan dia merasa bersalah telah membohongi banyak orang.
2.Foto Mc Nab
 Setelah mengambil gambar, Mr MacNab duduk pada mereka selama lebih dari tiga tahun karena ejekan dia bilang dia terima ketika menunjukkan mereka secara pribadi kepada teman-teman. Hal ini berubah ketika Hugh Cockerell foto diterbitkan oleh Scotsman Weekly pada tanggal 16 Oktober 1958. Mengesampingkan kekhawatiran ejekan, ia berani oleh publikasi gambar itu untuk maju dengan sendiri yang diterbitkan dalam edisi berikutnya pada tanggal 23 Oktober. Sisanya seperti yang mereka katakan adalah sejarah.Anda mungkin bertanya di mana ini foto kedua adalah, untuk sejauh yang saya tahu, belum pernah dipublikasikan. Seperti gambar kurang dikenal kedua duet Photograph dokter bedah, tampaknya telah hilang kepada media dan konsinyasi untuk dilupakan. Berbeda Photograph Surgeon kedua, tampaknya gambar ini tidak memiliki keberuntungan untuk secara pribadi dipertahankan untuk penemuan masa depan sebagai Peter MacNab begitu frustrasi oleh ejekan yang datang dengan cara bahwa ia membuangnya. Kita mungkin menganggap Pak MacNab juga tidak memiliki cetak yang dibuat dari itu lagi ia akan menunjukkan kepada peneliti Nessie berikutnya seperti Constance Whyte dan Nicholas Witchell.
Sumber:
Http://Wikipedia.com
Lochnessmystery.blogspot.com
xfile-enigma.blogspot.com
mochammaddaffa.blogspot.com

              Bagaimana Anda Percaya Nessie Itu Ada?Atau Hanya Fiksi Belaka?









No comments:

Post a Comment